AMIK Dengan Kelas Karyawan di Sumedang

AMIK Dengan Kelas Karyawan di Sumedang-Kuliah sambil kerja dipilih oleh orang dengan berbagai macam alasan. Bisa karena masalah ekonomi, bisa karena keinginan untuk mendapatkan pengalaman kerja selagi masih kuliah, atau mau membuktikan diri bahwa saat masih duduk di bangku perguruan tinggi sudah mampu diterima di dunia kerja. Apapun alasan orang dibalik pilihan mereka tersebut, yang perlu disadari adalah melakukan dua hal tersebut secara bersamaan tidak mudah. Tidak hanya membutuhkan pengaturan waktu yang baik, namun juga butuh stamina yang benar-benar kuat. Jangan sampai karena melakukan hal ini bersamaan, kuliah keteteran sehingga drop out atau dipecat dari pekerjaan karena hasil kerjanya amburadul.

Tidak perlu galau dan bimbang, ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk membuat kuliah sambil kerja menjadi lancar.

1. Pahami Sistem Kerja di Perusahaan Anda
Anda perlu memahami bagaimana sistem kerja di perusahaan Anda. Apakah Anda hanya bekerja pagi sampai sore? Atau apakah Anda sering diminta lembur sampai malam? Atau sistem kerja Anda berubah-ubah sesuai jadwal shift atau tetap? Perhatikan dengan baik hal ini. Jika sistem kerja Anda sistem shift, utarakan pada atasan Anda bahwa Anda ingin mengambil kuliah malam.
Ketika menjalankan kuliah sambil kerja, Anda harus bisa mengatur waktu dengan sangat baik sehingga waktu yang padat bisa benar-benar diisi dengan sesuatu yang produktif. Buatlah skala prioritas mana yang terlebih dahulu akan dilakukan, mana yang kemudian dilakukan, mana yang tidak perlu dilakukan. Buat time table untuk memuat semua jadwal kegiatan, baik itu pekerjaan atau pun kuliah. Untuk praktisnya Anda bisa juga menggunakan Smart phone untuk menyimpan jadwal dan agenda dan setel alarm untuk mengingatkan Anda untuk melakukan kegiatan tersebut pada waktu yang telah ditentukan. Rencanakan apa yang akan dilakukan dan lakukan rencana Anda.

2. Review Kegiatan yang telah dilakukan
Untuk menjadi pribadi yang efektif dan efisien, Anda perlu senantiasa mereview kegiatan yang telah Anda lakukan. Apa yang telah berhasil dan apa yang tidak berhasil. Hitung berapa persen rencana yang telah Anda agendakan di smartphone terlaksana. Jika kecil, berarti Anda sering menunda apa yang Anda rencanakan. Lakukan sesegera mungkin, jangan bebani waktu Anda yang lain dengan kegiatan yang seharusnya telah selesai di waktu yang lalu.

3. Istirahat yang cukup
Meskipun Anda memiliki jadwal yang cukup padat, ingatlah untuk istirahat yang cukup. Jika Anda memporsir tenaga Anda tanpa istirahat yang cukup, maka Anda akan jatuh sakit. Ketika Anda sakit maka tidak hanya kuliah yang berantakan tapi pekerjaan Anda juga banyak terbengkalai. Oleh karena itu Anda perlu menyediakan waktu khusus untuk istirahat. Istirahat Anda menentukan seberapa baik performa Anda. Jika Anda istirahat yang cukup, olahraga yang teratur, maka Anda akan memiliki energi yang lebih besar. Kita ingat di awal bahwa untuk berhasil kuliah sambil bisnis tidak hanya butuh pengaturan waktu yang baik, tapi juga stamina/energi yang benar-benar kuat.

Demikianlah hal-hal yang dapat Anda lakukan untuk menyiasati kuliah sambil kerja agar tetap ceria dan stamina terjaga. Semoga membantu Anda untuk meraih apa yang Anda cita-citakan.

Yayasan Al Ma’soem Bandung (YAMB)
Jl. Raya Cipacing No. 22
Jatinangor – Sumedang
Telp. (022) 7798204 – 7798243 – 7792448

SMA dan Asrama Berkualitas di Jawa Barat

SMA dan Asrama Berkualitas di Jawa Barat – Sekolah berasrama berbasis agama jelas bukan merupakan hal baru di Indonesia, namun tampaknya kemajuan ekonomi membuat munculnya sekolah berasrama modern.

SMA  di Yayasan Al Ma’soem adalah salah satu sekolah yang memiliki banyak keunggulan diantaranya :

  • Nasional Kurikulum

Kurikulum yang diterapkan di sekolah Al Ma’soem mengacu pada kurikulum nasional yang diperkuat dengan pengembangan kurikulum sekolah sendiri yang disesuaikan dengan kebutuhan siswa. Dengan pendekatan active learning, kurikulum yang ada dikembangkan menjadi sebuah pembelajaran yang aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan. Para peserta didik menjadi subjek dalam pembelajaran, sedangkan guru menjadi inspirator dan motivator.

  • Sistem Sekolah Berasrama

Adanya fasilitas asrama yang mendukung bagi peserta didik pada jenjang SMP dan SMA. Asrama merupakan masyarakat kecil yang menjadi wadah dalam berinteraksi dan beradaptasi sebelum mereka terjun ke dunia masyarakat yang sebenarnya. Di asrama para peserta didik akan mendapatkan pelajaran kemandirian yang di bimbing oleh para pembina asrama.

  • Pendidikan Karakter

Selain mengoptimalkan potensi akademik peserta didik juga mengimbangi dengan adanya pendidikan karakter yang diberikan kepada peserta didik, hal ini dimaksudkan membangun keseimbangan pribadi peserta didik selain keilmuan yang tinggi dan karakter yang mulia yang berdasarkan nilai-nilai agama islam.

  • Olimpiade Sains

SMA Al Ma’soem memberikan program pembinaan kepada peserta didik dalam mengikuti olimpiade sains dan penelitian. Sehingga dengan adanya program ini diharapkan peserta didik dapat bersaing dalam kompetisi-kompetisi baik dalam tingkat nasional maupun internasional.

  • Fasilitas yang Mendukung

SMA Al Ma’soem didukung dengan sarana yang sangat memadai diantaranya ruang belajar yang dilengkapi dengan media pembelajaran yang lengkap, sarana olahraga, laboratorium, asrama sekolah yang modern, kantin, dapur dan ruang makan, dengan harapan memberikan kenyamanan peserta didik dalam belajar.

Untuk informasi tentang SMA Al Masoem kunjungi website kami  www.almasoem.sch.id

Pondok Pesantren di Priangan Timur

Pondok Pesantren di Priangan Timur – Pesantren tumbuh menjadi lembaga pendidikan pertama di Indonesia. Pesantren memiliki sejarah panjang dan tipologi khusus dalam konteks Indonesia. Pendapat ini memang bukan barang baru dan bukan hanya dianggap oleh sedikit pakar di bidang ilmu sosial kemasyarakatan, secara umum meyakini bahwa pendidikan pesantren telah menjadi jenis pendidikan pertama sekaligus utama di Nusantara. Pesantren telah menunjukkan jati dirinya sebagai lembaga pendidikan yang genuin ala Indonesia.

Dengan begitu, tidak salah jika pesantren telah mengakar di kalangan masyarakat indonesia hari ini. Asumsi-asumsi ini, didasarkan ata fakta sejarah bahwa masyarakat Hindu-Budha sejak jaman dahulu telah melakukan model pembelajaran. Seperti lazim di saksikan dalam masyarakat muslim dewasa ini melalui kegiatan pendidikan kepesantrenan.

Secara historis dan filisofi telah menunjukkan bahwa, pendidikan berjenis pesantren sebenarnya tidak hanya identik dengan makna keislaman tetapi juga identik dengan keindonesiaan. Dengan kata lain, pendidikan pondok pesantren secara otomatis mengandung makna keaslian indonesia (indegenous). Dalam perspektif ini, komunitas muslim di indonesia sebenarnya hanya meneruskan dan melakukan proses islami kelembagaan (model pendidikan) yang telah ada sebelumnya.

Yayasan Al Masoem bandung menyelenggarakan program pendidikan tingkat TK, SD, SMP,SMA Full Day School (Pesantren Siswa Al Masoem-PSAM). Dengan fasilitas asrama yang baik; 1 kamar ditempati oleh 4 orang(asrama putri) dan 4-6 orang(asrma putra) serta fasilitas kamar  mandi di dalam kamar. Fasilitas pendukung lainnya seperti: lapangan futsal, kolam renang, lapangan basket, lapangan volley, jogging track, kantin, warnet, poliklinik dll mendukung siswa untuk mengembangkan setiap potensi yang mereka miliki. Saat ini Yayasan Al Masoem Bandung memiliki ruas area 5ha dengan tanah baru seluas 4 ha yang belum terpakai.

Yayasan Al Ma’soem Bandung (YAMB)
Jl. Raya Cipacing No. 22
Jatinangor – Sumedang
Telp. (022) 7798204 – 7798243 – 7792448
E-mail: info@masoem.com